3 Hari Langsung Sembuh: Cara Menyembuhkan White Spot pada Ikan Mas Koki - Based on Pengalaman

Muncul semacam bintik-bintik putih di badan ikan mas kokimu? Ikan mas koki mulai nampak lemas, sering murung berenang di dasar aquarium serta tidak nafsu makan? hem,... sepertinya ikan mas kokimu terserang penyakit White Spot. Segera lakukan karantina supaya lekas sembuh. Nah buat yang belum tahu tata cara penanganannya bisa kamu simak berikut.

3 Hari Langsung Sembuh: Cara Menyembuhkan White Spot pada Ikan Mas Koki - Based on Pengalaman
3 Hari Langsung Sembuh: Cara Menyembuhkan White Spot pada Ikan Mas Koki - Based on Pengalaman

White Spot. Salah satu penyakit yang sepertinya hampir sebagian besar ditemui oleh penghobi ikan hias, baik itu ikan KOI, ikan Arwana, Ikan Louhan, Ikan Oscar, Ikan Discus, Ikan Guppy dan tak terkecuali ikan Mas Koki seperti yang admin alami saat ini. Yup, salah seekor ikan mas koki admin jenis Ranchu Buffalo terkena penyakit White Spot.

Ciri yang paling mudah dikenali dari penyakit White Spot adalah munculnya semacam bintik-bintik putih pada bagian tertentu badan ikan. Umumnya dimulai dari ekor kemudian lanjut ke badan, setelah itu menyebar ke seluruh badan ikan mas koki. Namun tidak menutup kemungkinan juga mulai muncul dari badan. Tergantung bagian mana dulu dari badan ikan mas koki yang terinfeksi penyakit White Spot.

Secara terperinci sebenarnya pembahasan soal White Spot sudah pernah admin buatkan artikelnya di sini. Silahkan kamu baca di sana khusus untuk postingan kali ini lebih kepada pengalaman admin dalam menyembuhkan penyakit White Spot yang bisa sembuh dalam waktu 3 hari saja.

Soal jangka waktu sembuh sebenarnya kembali lagi ke stamina dari ikannya, serta seberapa parah ikan mas koki tersebut terserang White Spot. Namun begitu jika penanganan penyakit ini tidak tepat, maka bisa saja proses penyembuhan jadi berlarut-larut. Berikut ini apa-apa saja yang perlu dipersiapkan:
- Garam Ikan
- Methylene Blue
- Heater (opsional)
- Wadah
- Air Bersih
- Aerator

Caranya:
1. Siapkan air bersih di dalam wadah. Usahakan untuk memilih wadah yang luas
2. Setelah itu tambahkan Methylene Blue ke dalam air tadi. Lihat takaran penggunaan di kemasan. Kalau admin sendiri cukup air berwarna kebiruan muda
3. Masukkan garam ikan secukupnya
4. Pasang Heater di dalamnya. Atur ke suhu 30 derajat Celsius
5. Nyalakan Aerator, dan lakukan proses aerasi setidaknya 5 menit
6. Setelah itu pindahkan ikan mas koki yang terkena penyakit White Spot tadi ke dalam air yang sudah disiapkan
7. Pantau perkembangan ikan setiap hari dan lakukan penggantian air rutin setiap hari
8. Lengkapnya bisa kamu simak pada video berikut:


Kalau admin sendiri pemberian garam ikan dilakukan pada hari kedua karantina, namun bisa juga kamu lakukan di hari pertama. Selama masa karantina, coba kamu amati ikan mas koki tadi lalu cek apakah White Spot sudah berkurang atau belum. Terkadang ada beberapa kasus dimana White Spot tadi harus digosok secara manual menggunakan jari supaya bisa lepas. Akan tetapi perlu diingat jika proses penggosokan tidak boleh kuat, jadi cukup sekenanya saja.

Pada praktiknya juga admin tidak menggunakan heater, namun akan lebih bagus jika menggunakan Heater. Lakukan terus karantina hingga bintik-bintik White Spot tersebut hilang. Terkadang bisa lebih dari 7 hari namun jika tidak terlalu parah, maka White Spot bisa hilang dalam waktu 3 hingga 5 hari seperti pengalaman admin. Nah itu dialah tata cara menyembuhkan penyakit White Spot pada ikan mas koki.

Sejatinya cara ini tidak terbatas pada ikan mas koki saja namun juga bisa dipraktikkan pada ikan hias lainnya semisal Louhan, guppy, discus, Oscar, dan lain sebagainya. Khusus untuk arwana bisa kamu gunakan obat White Spot yang diperuntukkan untuk arwana. Silahkan +1, like dan bagikan serta subscribe channel Iwak Buncit agar terus bisa update Tips seputar ikan hias lainnya. Semoga bermanfaat, salam admin iwakbuncit.com
Review Peralatan Ikan Hias yang Kamu Cari
Kumpulan Berbagai Macam Review untuk Peralatan Ikan Hias Mulai dari Aerator, Box Filter, Filter Mekanik, Media Biologi, Lampu Aquarium dan Lain Sebagainya
Buncit Lovers Wajib Baca Ini!
Berisikan Tips Lengkap dan Cara Merawat Ikan Mas Koki
Kumpulan Penyakit Ikan Hias
Berikut Ini Beberapa Penyakit Ikan Hias yang Sering Ditemui Beserta Cara Pengobatannya
Komentar