Serupa Beda Merek: Review Aerator Ikan Mas Koki Recent AA6603 - Kok Bisa Mirip AMARA?

Pernah lihat atau bahkan punya Aerator Baterai Otomatis AC/DC dari AMARA yaitu AA6603? Nih admin punya kembarannya yang punya bentuk sampai kodenya pun sama yaitu Recent AA6603 AC/DC. Lantas apa yang menjadi pembeda dari kedua aerator baterai otomatis ini? Mana yang bisa bertahan lama di Aquarium ikan mas kokimu? Simak review lengkapnya berikut.

Serupa Beda Merek: Review Aerator Ikan Mas Koki Recent AA6603 - Kok Bisa Mirip AMARA?
Serupa Beda Merek: Review Aerator Ikan Mas Koki Recent AA6603 - Kok Bisa Mirip AMARA? 

Recent AA6603 AC/DC, aerator kedua yang datang ke meja admin Iwak Buncit. Kenapa kedua? bukannya sudah pernah ada Aerator YANG yang juga pernah admin review di sini? Itu tidak lain karena Recent AA6603 AC/DC punya bentuk yang mirip sekali dengan versi AMARA nya. Bahkan nomor serinya juga sama yaitu AA6603. Admin jadi bingung apa AMARA dan Recent itu satu pabrik atau ini cuma masalah branding saja?

Dari segi Design plek sama persis, bentuknya mengotak dengan sudut-sudut agak membulat. Punya ketebalan sekitar 3 hingga 4 cm. Salah satu sisi terdapat dua lubang udara, sedangkan sisi berlawanan ada lubang colokan AC, sedangkan untuk warna sendiri keduanya beda. Recent AA6603 AC/DC ini menggunakan dominasi putih sedangkan AMARA berbalut biru dongker gelap.

Keduanya juga sama-sama mampu beroperasi secara otomatis ketika listrik padam. Sehingga ketika terjadi pemadaman listrik PLN, maka aerator ini tetap bisa menyala dan perlu dimatikan secara manual ketika tidak ingin digunakan. Satu ciri pembeda dari Recent AA6603 AC/DC adalah tombol pengoperasiannya. Dimana Aerator Recent AA6603 AC/DC menggunakan tombol sentuh, sehingga nampak lebih futuristik. Karena kebanyakan aerator yang ada masih menggunakan tombol fisik.

Review lengkap serta tampilan jelasnya bisa kamu simak pada video berikut:


Yah, bisa dibilang Recent AA6603 AC/DC menjadi versi alternatif jika kamu sebelumnya sudah pernah memiliki versi AMARAnya. Admin belum tahu pasti apakah keduanya ini berasal dari pabrik yang sama atau tidak. Sejauh ini berfungsi dengan baik tanpa hambatan. Untuk ketahanan baterai dari Recent AA6603 AC/DC ini juga bisa diandalkan, sehingga kamu tidak perlu khawatir dengan ikan mas koki yang kehabisan oksigen selama pemadaman listrik PLN.

Itulah dia review dari admin untuk mesin Aerator Recent AA6603 AC/DC. Link pembelian sudah admin sertakan di kolom deskripsi. Silahkan +1, like dan bagikan serta subscribe channel Iwak Buncit untuk berbagai Tips ikan hias lainnya. Semoga bermanfaat, salam admin iwakbuncit.com
Review Peralatan Ikan Hias yang Kamu Cari
Kumpulan Berbagai Macam Review untuk Peralatan Ikan Hias Mulai dari Aerator, Box Filter, Filter Mekanik, Media Biologi, Lampu Aquarium dan Lain Sebagainya
Buncit Lovers Wajib Baca Ini!
Berisikan Tips Lengkap dan Cara Merawat Ikan Mas Koki
Kumpulan Penyakit Ikan Hias
Berikut Ini Beberapa Penyakit Ikan Hias yang Sering Ditemui Beserta Cara Pengobatannya
Komentar