Pompa Celup 1800 Liter per Jam itu COCOK untuk Aquarium Ikan Mas Koki Ukuran Berapa?

Bingung bagaimana cara menentukan ukuran pompa Aquarium ikan mas koki yang tepat itu seperti apa? Pompa Aquarium 1800 Liter per jam itu cocok untuk Aquarium ukuran berapa? Simak penjelasan lengkapnya pada postingan berikut.

Pompa Celup 1800 Liter per Jam itu COCOK untuk Aquarium Ikan Mas Koki Ukuran Berapa?
Pompa Celup 1800 Liter per Jam itu COCOK untuk Aquarium Ikan Mas Koki Ukuran Berapa?

Pemilihan pompa celup untuk Aquarium ikan hias seperti ikan mas koki untuk beberapa orang menjadi suatu hal yang membingungkan. Karena kalau salah pilih bisa tidak maksimal digunakan. Seperti namanya, pompa celup Aquarium sendiri adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengalirkan dan mengatur sirkulasi air di dalam akuarium. Pompa ini dirancang untuk ditempatkan di dalam air, biasanya di bagian bawah akuarium atau di dalam filter, dan bekerja dengan cara memompa air dari bawah ke atas untuk menciptakan sirkulasi air yang efektif di dalam akuarium.

Sirkulasi air yang baik sangat penting untuk menjaga kualitas air di dalam akuarium dan memastikan kesehatan ikan dan organisme akuatik lainnya. Dalam akuarium, ikan dan organisme lainnya menghasilkan kotoran dan limbah, yang dapat memperburuk kualitas air dan membuat air menjadi keruh atau beracun bagi ikan. Dengan menggunakan pompa celup Aquarium, air akan terus mengalir dan dipompa melalui filter, sehingga kotoran dan limbah akan disaring dan dihilangkan, menjaga kualitas air tetap baik untuk ikan dan organisme akuatik lainnya.

Karena ini adalah pompa celup, pompa yang harus ditenggelamkan ke dalam air, maka dalam pemilihannya juga tidak boleh sembarang dan harus memperhitungkan beberapa aspek semisal keamanan. Karena ada beberapa kasus dimana pompa nyetrum ketika gunakan, ketika tangan kita coba dimasukkan ke dalam air Aquarium. Kasusnya sama seperti lampu led celup Aquarium yang bocor kelistrikannya seperti pada video berikut:


Kalau dalam kasus lampu Aquarium yang bocor listriknya masih bisa diperbaiki dengan cara ini:


Namun untuk pompa agak berisiko diperbaiki dan kalau ada opsi untuk diganti, lebih baik diganti.

Selain faktor keselamatan juga tentang kapasitas dari pompa tersebut. Dipasaran sendiri ada berbagai macam merek pompa celup dan juga kapasitas yang ditawarkan. Mulai dari ukuran 1000, 1200, 1300, 1500, 1600, 1800, 2000, 2300, 2500, 2600, 3000, 3500, 4000, 4500, 5000, 6000 liter per jam hingga pompa kolam yang jauh lebih besar lagi dari pada itu. Namun biasanya untuk pemula dalam ikan hias ketika mampir untuk memulai hobi ke toko akan ditawarkan paket lengkap (paket bundling) seperti berikut:


Di dalamnya sepaket sudah ada pompa, selang legend biru, box filter pabrikan warna hitam, selang aerator dan terkadang dikasih bonus sticker background Aquarium pemandangan laut juga.

Berdasarkan pengalaman admin, pompa sepaketan ini cocok untuk Aquarium yang berukuran 60x30x30 cm atau lebih kurang di ukuran tersebut (biasanya Tank Aquarium ukuran ini paling banyak dijual). Dengan jumlah ikan hias mas koki 2 ekor saja. Namun apa jadinya kalau kamu ingin upgrade ke pompa yang lebih besar atau mungkin baru saja membeli tank kedua dan ingin memilih pompa lain? Sehingga muncul pertanyaan yang mungkin salah satunya seperti ini, "Power Head 1800 untuk Aquarium Ukuran Berapa?"

Dari beberapa pompa yang admin miliki hingga saat ini dan sudah diujicobakan ke beberapa ukuran Aquarium. Contohnya Power Head atau pompa Aquarium dengan kapasitas 1800 L/Jam masih cocok untuk Aquarium berukuran 60x40x47 cm. Sejauh ini admin tidak menemui pompa celup dengan kapasitas ini bikin luber box filter. Akan tetap dengan catatan, admin menggunakan box filter custom dari Talang air 2 Tingkat:


Dimana box talang 2 Tingkat (Twin Box Filter Talang) ini sudah dilengkapi dengan dua lubang keluaran masing-masing berukuran 1/2 inchi. Selain itu juga terdapat satu lubang penghubung berukuran 1 inchi. Semua media filter seperti filter mekanik busa putih, media biologi seperti Bioblock:


Serta filter kimiawi sekaligus biologi seperti karang jahe:


Sudah ada ruang tersendiri, yang mana setiap ruang dipisahkan dengan sekat efektif. Selain itu juga ada ruang lampu UV tersendiri terpisah dari media filter lain. Lengkapnya bisa kamu simak pada video berikut:


Sedari awal box filter talang 2 tingkat ini memang dirancang untuk sanggup menampung debit air di atas 2000 Liter/jam sehingga ketika disandingkan dengan Power Head AMARA 1800, tidak ada tanda, tanda box filter talang air bakal luber. Bahkan ketika admin coba modifikasi moncong sedotan pompa menjadi lebih kuat seperti ini:


Twin Box Filter Talang admin sama sekali tidak luber. Dari hasil tersebut, admin berkesimpulan mungkin juga untuk box talang satu tingkat yang punya dua lubang keluaran bakal tidak luber seperti box talang ini:


Dari pengalaman tersebut, admin juga bisa menarik kesimpulan jika kapasitas pompa Aquarium juga harus ditopang oleh box filter yang memadai, sehingga air yang disalurkan oleh pompa ke box filter bisa diolah dengan baik dan dikeluarkan lagi secara cepat. Pasalnya admin pernah mencoba di box filter pabrikan yang warna hitam, hasilnya seketika luber. Untuk kapasitas Power Head yang cocok untuk Aquarium ukuran berapa saja sudah admin buatkan video khususnya berikut:


Di video tersebut sudah admin paparkan untuk pompa mulai dari 1000, 1200, 1300, 1500, 1600, 1800, 2000, 2300, 2500, 2600, 3000, 3500, 4000, 4500 Liter per Jam. Silahkan disimak. Karena bakal kepanjangan kalai harus dituliskan. Semoga bermanfaat, buat kamu yang memberikan koreksi atau masukkan untuk bahasan kali bisa tuliskan di kolom komentar. Silahkan +1, like dan bagikan serta Subscribe channel Iwak buncit. Salam admin iwakbuncit.com
Review Peralatan Ikan Hias yang Kamu Cari
Kumpulan Berbagai Macam Review untuk Peralatan Ikan Hias Mulai dari Aerator, Box Filter, Filter Mekanik, Media Biologi, Lampu Aquarium dan Lain Sebagainya
Buncit Lovers Wajib Baca Ini!
Berisikan Tips Lengkap dan Cara Merawat Ikan Mas Koki
Kumpulan Penyakit Ikan Hias
Berikut Ini Beberapa Penyakit Ikan Hias yang Sering Ditemui Beserta Cara Pengobatannya
Komentar